JAKARTA, KOMPAS.com – All New Hilux Rangga resmi diluncurkan oleh PT Toyota Astra Motor (TAM), pada Selasa (15/10/2024). Kehadiran Hilux Rangga sekaligus sebagai New Hero untuk kembali berkontribusi besar pada industri komersial di Indonesia. Dengan menawarkan solusi multifungsi bagi kebutuhan bisnis dan personal. Melalui kendaraan yang agile, reliable dan flexible dengan dukungan ekosistem yang tersebar luas. Baca juga: Jelang Akhir Masa Jabatan, Sandiaga Uno Pamit dan Minta Maaf Sejak pertama kali dipamerkan pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023, Toyota Hilux Rangga cukup banyak ditunggu oleh pencinta otomotif di Tanah Air. Melihat animo masyarakat terhadap Hilux Rangga, PT TAM percaya diri mematok target Toyota Hilux Rangga yang diharapkan bisa terjual sebanyak 400-500 unit setiap bulannya

“Dalam waktu dekat ini, kira-kira (target) per bulan rata-rata sekitar 500 unit, 400-500 unit. Mungkin sekitar 80 persen-nya diesel. Kalau kita lihat demand yang sudah ada sekarang gitu ya,” ucap Marketing Direktur PT Toyota-Astra Motor (TAM) Anton Jimmi Suwandy, di Jakarta, Selasa (15/10/2024). Anton melanjutkan, sejak hadir pada ajang GIIAS 2023 hingga Oktober 2024 ini Toyota Hilux Rangga sudah memiliki daftar inden sekitar 700-800 unit. “Kalau SPK baru bisa resmi hari ini. Jadi ini semacam inden lis prospek gitu. Sekitar 700 sampai 800 unit. Mudah-mudahan melihat dari animonya yang cukup baik bisa memenuhi target kita,” kata Anton. Baca juga: Jelang Akhir Masa Jabatan, Sandiaga Uno Pamit dan Minta Maaf Toyota Hilux Rangga hadir dengan tampilan yang boxy, bentuk lampu kotak dipadukan grill besar berwarna hitam, sehingga terlihat lebih tangguh dan bertenaga. Mobil ini memiliki dua pilihan mesin, yakni mesin bensin 2.0L yang mampu menghasilkan tenaga 139 Ps dan torsi 183 Nm. Sementara untuk mesin diesel 2.4L memuntahkan tenaga 149 Ps dan torsi 343 Nm. Bicara soal harga, All New Rangga dibanderol mulai Rp 188,7 juta untuk tipe GAS Hilux Rangga CAB-Chassis 2.0 Standard M/T, sampai Rp 304,5 juta untuk tipe tertinggi yakni Hilux Rangga Pick Up 2.4 Diesel High A/T.
All New Hilux Rangga Resmi Meluncur, Harga mulai Rp 180 Jutaan
JAKARTA, KOMPAS.com – PT Toyota Astra Motor (TAM) resmi meluncurkan All New Hilux Rangga, pada Selasa (15/10/2024). Pikap dari Toyota ini dijual dengan harga mulai Rp 188,7 juta untuk tipe GAS Hilux Rangga CAB-Chassis 2.0 Standar M/T, sampai Rp 304,5 juta untuk tipe tertinggi yakni Hilux Rangga Pick Up 2.4 Diesel High A/T. Hiroyuki Ueda, Presiden Director of Toyota Astra Motor mengatakan, Toyota terus komitmen dalam menjalankan visi Total Mobility Solution for All yang lengkap dan berkelanjutan
Salah satunya adalah dengan menghadirkan kendaraan niaga serbaguna masa depan yang dapat dikonversi dan modifikasi sesuai kebutuhan, serta untuk mendukung mobilitas usaha yang semakin beragam.
“Secara khusus kami hadirkan untuk Anda All New Hilux Rangga,” ucap Ueda, di Jakarta, Selasa (15/10/2024). Toyota Hilux Rangga hadir dengan lampu kotak dipadukan grill besar berwarna hitam, sehingga terlihat lebih tangguh dan bertenaga.
Toyota Rangga mengusung platform Innovative International Multi Purpose Vehicle 0 (IMV 0). Platform ini sebelumnya sudah seperti Hilux, Fortuner, dan Innova lawas. Mobil ini memiliki dua pilihan mesin, yakni mesin bensin 2.0L yang mampu menghasilkan tenaga 139 Ps dan torsi 183 Nm. Sementara untuk mesin diesel 2.4L memuntahkan tenaga 149 Ps dan torsi 343 Nm. Sebagai informasi, Toyota Hilux Rangga diperkenalkan kali pertama pada GIIAS 2023 (kala itu masih konsep), kendaraan telah lebih dahulu diluncurkan di Thailand dan juga sempat dipamerkan pada ajang Japan Mobility Show (JMS) tahun lalu
Hilux Rangga merupakan keturunan Toyota Kijang Pickup yang sudah ada sejak 1977, dan nama Rangga sendiri diambil dari bahasa Jawa “Ronggo”. Seperti arti nama Rangga sebagai Hero atau Pahlawan, Toyota telah menyiapkan suatu ekosistem yang mampu membaca dan memenuhi berbagai kebutuhan masyarakat.
Info Lebih Lanjut:
LuKMan TOYOTA
081918169716
